Belajar tentang logam dan klasifikasinya


Mumpung Lek Narto baru gak banyak kerjaan, nih ane posting tentang logam dan klasifikasinya, moga bermanfaat.

Logam merupakan materi yang ada didunia ini yang sudah digunakan sejak jaman manusia purba, bahkan beberapa temuan sangat membuat para ahli jadi kebingungan karena ada temuan yang kelihatannya mustahil dikerjakan di jaman itu. jaman sekarang logam tidak bisa dipisahkan dari kehidupan kita, nah...ini ada sedikit pembahasan tentang logam, monggo didiskusikan...

Logam dipakai sebagai material utama dalam bidang teknik karena :
*      Kekuatan dan keuletannya yang relatif tinggi.
*      Relatif mudah untuk diubah menjadi produk lain (cth dengan cara pengecoran, penempaan dan pengelasan).
*      Relatif tahan terhadap temperatur tinggi (bila dibandingkan dengan polimer).

Berdasarkan unsur penyusunnya, logam dapat dibagi atas :
1.        Logam murni : Logam yang terdiri atas 1 unsur penyusun (cth : Fe, Al, Cu, Ag, Au, Pt, dsb.)
2.        Logam paduan : Logam yang terdiri atas > 1 unsur penyusun (cth : kuningan, perunggu, duraluminum, stainless steel, dsb.). Pada umumnya sifat fisik logam murni relatif lebih baik, sebaliknya sifat mekanik paduan relatif lebih baik.

Berdasarkan jenis unsur penyusun utamanya paduan dapat dibagi atas :
1.        Paduan ferro : paduan yang unsur utamanya adalah Fe (cth : baja, besi cor, stainless steel)
2.        Paduan nonferro : paduan yang unsur utamanya adalah logam selain Fe (cth: kuningan, perunggu, duraluminum, monel, dsb.)
Sekitar 70 - 85% struktur dan komponen mesin menggunakan material ferro.

Paduan Ferro
Paduan ferro dapat dibagi atas :
1)      Besi
2)      Baja :
    a. Baja karbon :  - baja karbon rendah
                              - baja karbon medium
                              - baja karbon tinggi
 b. Baja paduan :  - paduan rendah
                              - paduan tinggi (termasuk stainless steel)
3)      Besi cor :
a.    Besi cor putih
b.    Besi cor kelabu
c.     Besi cor malleable
d.    Besi cor nodular

Material logam yang paling murah per satuan beratnya adalah baja karbon (carbon steel). Baja paduan rendah dimaksudkan untuk meningkatkan sifat mekaniknya (kekuatan dan kekerasan) tanpa menurunkan sifat mampu lasnya.

 Bagaimana menurut sodara - sodara???

Komentar

  1. salam persahabatan blogger...lek...kamu sekolah di logam ya, kok banyak tau tentang logam...aku ingat kalau di isi yogya dulu ada jurusan logam, jadi pas kamu bahas tenteng loga jadi ingat dulu, kenangan manis yang tak terlupakan....hehehheeeee...tapi ini posti berbobot...karena jarang sekali ada blog yang mengangkat masalah ginian...ok semangat bro...keep spirits and do the best

    BalasHapus
  2. @bloekoetoekSalam persahabatan Blogger
    Aku dulu D3 Teknik Mesin bos, sekarang baru berusaha meraih gelar S1. Wah sekolah di ISI?ko pinter bahasa program ya???
    Ini jelas posting berbobot, wong wesi hahaha...
    Matur nuwun dah mampir

    BalasHapus
  3. soyo ngeri yo tor.hahaha..sip lanjutkan.

    BalasHapus

Posting Komentar

Monggo berdiskusi...

Postingan populer dari blog ini

Membuat Kartu Peringatan 1000 Hari (utk nasi Box)

Contoh - contoh hasil pengecoran logam

Panase Srengenge, Kabeh Melu Nyonggo